KOLTIM, NUANSA SULTRA – Sebagai bagian dari tindak lanjut program kegiatan TP PKK Kabupaten Kolaka Timur (Koltim), Ketua TP PKK Koltim, Hartini Azis, A.Ma, memimpin kegiatan monitoring dan evaluasi di seluruh TP PKK Kecamatan yang ada di Koltim. Kegiatan ini bertujuan untuk memastikan agar program-program yang telah direncanakan dapat terlaksana dengan baik, serta memberikan dampak positif bagi masyarakat.
Kegiatan monitoring ini dimulai pada Senin (10/2/2025), dengan lokasi pertama di Kecamatan Loea. Kegiatan dilanjutkan ke Kecamatan Dangia pada hari Selasa, dan dilanjutkan di Kecamatan Polipolia pada hari Rabu. Rangkaian monitoring ini akan berakhir setelah tuntas di 12 kecamatan yang ada di Koltim.
Dalam setiap kunjungannya, Hartini Azis selalu mengingatkan bahwa TP PKK memiliki peran yang sangat penting dalam meningkatkan kesejahteraan keluarga dan masyarakat. Ia menegaskan bahwa PKK hadir sebagai mitra pemerintah dalam pemberdayaan keluarga melalui 10 Program Pokok PKK yang mencakup berbagai aspek kehidupan, seperti pendidikan, kesehatan, ekonomi, hingga sosial dan budaya.
“Program-program yang dijalankan oleh TP PKK ini memiliki dampak yang luas bagi masyarakat, dan keberhasilan program tersebut sangat bergantung pada kerjasama antara pengurus PKK di setiap tingkatannya, mulai dari desa hingga kabupaten,” ujar Hartini Azis.
Oleh karena itu, Hartini menilai bahwa kegiatan monitoring dan evaluasi ini sangat penting. Melalui kegiatan ini, TP PKK dapat menilai sejauh mana program yang telah direncanakan berjalan dengan baik, serta mengidentifikasi kendala-kendala yang dihadapi dalam pelaksanaannya.
Selain itu, kegiatan ini juga menjadi momen untuk meningkatkan sinergi dan koordinasi antar pengurus TP PKK di tingkat kecamatan, desa, dan kelurahan, agar program yang dijalankan semakin efektif dan memberi manfaat yang besar bagi masyarakat.
Dalam kesempatan tersebut, Hartini Azis juga mengapresiasi kerja keras dan dedikasi seluruh kader TP PKK di kecamatan, desa, dan kelurahan se-Koltim yang telah bekerja dengan penuh semangat dalam menggerakkan program-program PKK. Ia menyampaikan bahwa keberhasilan TP PKK bukan hanya hasil kerja individu, tetapi merupakan buah dari kerja sama dan kebersamaan antara seluruh pengurus PKK di berbagai tingkatan.
“Kerja keras yang dilakukan oleh kader TP PKK sangat luar biasa. Dengan semangat kebersamaan dan gotong royong, kita mampu menggerakkan program-program yang memberi manfaat bagi masyarakat, sekaligus memperkuat keberadaan PKK sebagai mitra yang penting dalam pembangunan daerah,” katanya.
Hartini juga mengajak seluruh pengurus TP PKK dari tingkat desa, kelurahan, hingga kabupaten untuk terus bersinergi, berinovasi, dan berkomitmen memajukan TP PKK serta meningkatkan kesejahteraan masyarakat di Kabupaten Kolaka Timur. Ia menekankan pentingnya terus menjaga kebersamaan dalam setiap langkah yang diambil, untuk memajukan daerah dan meningkatkan kualitas hidup masyarakat.
“Saya yakin, dengan semangat kebersamaan dan kolaborasi yang terus terjalin antara seluruh pengurus TP PKK, kita akan mampu menghadapi tantangan-tantangan yang ada, dan memberikan kontribusi nyata bagi pembangunan di Wonua Sorume ini,” tandas Hartini Azis
Monitoring dan evaluasi ini diharapkan dapat menjadi langkah strategis dalam memastikan keberlanjutan dan efektivitas program-program TP PKK, serta memperkuat peran PKK dalam meningkatkan kesejahteraan masyarakat Koltim.
Penulis : Asrianto Daranga.